Info
  • Cek Seberapa Besar Profesionalisme Kamu melalui Aplikasi MyASN
  • SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI BKPSDM KABUPATEN CILACAP
  • ASN Presensi Pake Fake GPS ? Jangan Korbankan Kejujuranmu ya..
  • Sudah Install CISA ? Cek Data dan Informasi Kepegawaian melalui CISA dong...

Tutorial Evaluasi Mentor Alumni Peserta Diklat SIAP PAKDE

27 November 2020  |  10:00  |  NOVIYANTO HADI SUGITO  |  Artikel

BKPPD Kabupaten Cilacap mewajibkan kepada alumni peserta diklat untuk melakukan input evaluasi pasca diklat pada aplikasi SIAP PAKDE. Tidak hanya kepada alumni peserta diklat, mentorpun wajib melakukan evaluasi kepada bawahannya yang telah melaksanakan diklat. Aapabila mentor tidak melakukan ini, maka nilai evaluasi alumni peserta diklat tidak akan muncul.

Berikut akan dijelaskan bagaimana melakukan input evaluasi mentor pada aplikasi SIAP PAKDE ini.

Buka browser, ketikan alamat https://siappakde.cilacapkab.go.id/
Masukan username (NIP) dan password (sama dengan personal web) lalu tekan tombol Masuk

 

Pilih menu Manajemen Mentor di sebelah kiri
 

Pilih nama alumni diklat dan pastikan nama diklatnya sesuai dengan yang akan di evaluasi lalu klik tombol biru di kolom aksi.
 

 
Pelajari dulu dokumen aksi/proyek perubahannya. Apabila sudah dipelajari, klik tombol Evaluasi Pendidikan dan Pelatihan.
 
Isi kuesionernya, lalu tekan tombol simpan.
 

 
Apabila berhasil maka akan ada tombol Rekap Evaluasi Pendidikan dan Pelatihan. Tombol tersebut ditekan untuk melihat nilai alumni peerta diklat.
 

 
Sangat mudah sekali bukan untuk mengisi kuesioner dari mentor. Aplikasi ini memang sengaja dibuat semudah mungkin agar dapat mudah dipahami mentor dalam mengisi evaluasi.

#Salam ASN Millenial.

 
Share: