BKPPD Adakan Pengajian Jumat Ramadhan
Terkait
Menghadapi Tantangan Global Megatrend 2050, Diperlukan Cara Menyiapkan Tenaga Terampil di Masa Depan
329 Peserta Lulus SKD dan Berhak Mengikuti SKB
Pemanggilan Asesmen Pelaksana Calon Ketua Tim Kerja
678 PPPK ikuti kegiatan Orientasi Pengenalan Nilai dan Etika pada Instansi Pemerintah
BKPSMD Turut Partisipasi Bersih Pantai Sodong Dalam Rangka Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat
CILACAP - Kepala BKPPD Kabupaten Cilacap, Warsono, S.H.,M.Hum memberikan sambutan acara pengajian jumat ramadhan yang diikuti karyawan dan karyawati BKPPD Kabupaten Cilacap di Aula BKPPD Kabupaten Cilacan Jalan MT. Haryono 73 Cilacap. (Jumat, 24/5/2019).
Dalam sambutannya, beliau mengatakan di hari ke-19 bulan Ramadhan ini masih dalam suasana nuzulul Qur'an. Bulan Ramadhan adalah bulan yang begitu istimewa karena didalamnya diturunkan alquran untuk yg pertama kalinya sebagai petunjuk bagi manusia.
Selanjutnya, beliau mengajak untuk meningkatkan kualitas ibadah kita dengan membaca al Quran. Tidak hanya dibaca tetapi juga harus dipahami.
dan diaktualisasikan dalam kehidupan.
Diakhir sambutannya, mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap ini juga mengingatkan untuk menghindari hal-hal yang berlebihan. Makan jangan berlebihan, belanja jangan berlebihan. Selesai lebaran beliau mengharapkan tidak ada yang lemas tidak bersemangat karena kehabisan uang.
Imam Tabroni dari Kementerian Agama Cilacap, dalam ceramahnya mengatakan bahwa kita harus bangga dan bersyukur karena bisa melaksanakan puasa ramadhan, belum tentu tahun yang akan datang kita bertemu dengan ramadhan kembali. Kemarin malam hidup, sekarang meninggal. Sekarang hidup, besok meninggal. Itu bisa saja terjadi. Itulah qodo dan qodar nya Allah.
"Cepat-cepatnya pahala adalah orang yang senang bersilaturrahim, dan cepat-cepatnya siksa adalah orang yang suka memutus persaudaraan. Ketika kedua orang bertemu bersalaman, maka akan diampuni dosa kedua mereka. Kelihatannya gampang bersalaman tetapi mendapatkan nilai yang luar biasa akan diampuni Allah dosa-dosa kita", ujarnya.